Saturday, December 19, 2015

Disk Brake motor macet part 2


Kenapa saya namakan part 2? Karena ini adalah pengalaman kedua ban motor seret kaitannya sama disk cakram rem motor. Kasus pertama saya alami disini, sedangkan kasus kedua beda cara menanganinya dengan yang pertama.


Disk brake belakang ini mulai bermasalah setelah saya bawa ke bengkel stel pelk, untuk memperbaiki ruji yang rusak, habis selesai ganti ruji dan stel pelk, semuanya dipasang-pasang sama tukangnya, saat itu memang tidak begitu saya perhatikan putaran bannya, apakah lancar ataukah tidak, karena saat dinaiki juga tidak berasa berat.

Pada hari berikutnya, saya coba coba membandingkan putaran roda belakang dengan motor lain, ternyat kok motor ane lebih seret ya putarannya, tidak selancar motor motor yang lain. Saya bawa ke bengkel pinggir jalan, saya ceritakan bahwa ban habis dibongkar tukang pelk, oleh bengkel pinggir jalan tersebut juga tidak bisa langsung memperbaiki, malah mengatakan kalau ada ring yang kurang saat memasang ban di tukang pelek tadi, karena saya awam masalah ini, saya langsung saja meluncur ke tukang pelk, ternyata bapak tukagn pelknya merasa sudah memasang ring semua, tidak ada yang ketinggalan.
ternyata untuk mendiagnosa penyakit bisa berbeda antara bengkel satu dengan yang lain, saya pun mencari opini ketiga, dengan membawa ke bengkel yang lain lagi.

Kali ini saya bawa ke bengkel resmi, saya ceritakan keadaan motor saya, oleh mekaniknya berkesimpulan hal itu disebabkan karena kampas rem tidak asli sehingga, ausnya tidak rata, saya mengiyakan saja, namun dalam hati masih ragu, soalnya peristiwanya kan habis dibongkar pasang sama tukang pelek ya. Dan sebelum dibongkar masih lancar jaya. Akhirnya Daripada saya biarkan, mending dicoba dulu, dan saya pun menunggu di ruang tunggu yang khusus disediakan bengkel tersebut.

Setelah selesai, saya dipanggil karena motor sudah selesai, saya bayar kurang lebih 60 ribu, setelah saya coba-coba putar bannya, udah lancar, tidak seret, hmm jadi kali ini memang masalah pada kampas rem yang palsu y. Mungkin anda yang nyasar ke blog saya punya pengalaman lain.

Related Posts by Categories



0 comments :

Post a Comment

mohon koreksinya apabila salah (CMIIW), silahkan berkomentar dengan baik, penulis tidak bertanggung jawab atas apa yang anda sampaikan, jadi silahkan anda bertanggung jawab dengan apa yang anda sampaikan, terima kasih telah berkunjung, semoga bermanfaat [ baca disclaimer]