Dengan menyewa dua buah kapal seharga 800 ribu per hari per kapal, kami berangkat ke pulau Bunaken yang berjarak kurang lebih 12 kilometer dari kota Manado, rombongan terdiri 40 orang, setiap kapal berisi 20 orang. perjalanan ditempuh dengan waktu satu jam dengan kecepatan kapal sekitar 25 kph, Pagi itu cuaca cerah dan air terlihat tenang sepanjang perjalanan Manado-Bunaken. Pertama kali naik kapal melewati laut berwarna biru dan hijau memang menyenangkan, dengan jarak pandang kurang dari satu kilometer terlihat pemandangan kota Manado yang semakin menjauh, sebaliknya pemandangan pulau Bunaken semakin dekat.
Akhirnya sampai juga kami di Pantai Bunaken, kapal pun merapat di dermaga yang cukup sederhana menjorok ke tengah laut. Kami melanjutkan perjalanan ke tempat makan yang sudah dipesan sekaligus menaruh tas sebelum menyewa alat snorkling. Saat itu juga kami langsung memesan makan siang agar bisa langsung siap begitu selesai snorkling. Jumlahnya 40 porsi seharga 50 ribu per orang terdiri dari air mineral gelas, sayuran, ikan, dan air kelapa muda.
Selesai pesan kami mencari tempat penyewaan snorkling yang meliputi kaki katak, jaket pelampung, dan kacamata lengkap dengan pipa nafasnya seharga antara 60 ribu sampai 120 ribu,karena kami menyewa rombongan, harga yang kami dapat cukup 60 ribu saja per orang, ho ho cukup murah.
Kami pun menuju kapal yang sama, perjalanan dilanjutkan langsung menuju tempat snorkling selama 15 menit dari pulau Bunaken, tempat snorkling dicarikan sendiri oleh juru kapal dimana arus airnya tidak berbahaya untuk berenang. Rasanya tidak sabar ingin berenang sambil melihat pemandangan karang di bawahnya. Air jernih begitu memudahkan kami untuk melihat batu karang. Namun jika kita berenang beberapa meter ke arah lain akan mudah ditemui tebing jurang yang semakin dalam semakin biru gelap.
Panorama wisata Bunaken terletak di bawah laut, tersembunyi, sunyi, tenang dan mempesona setiap turis yang datang. Kapal kami terdapat kaca khusus untuk melihat karang. Kapal berjalan pelan melewati koral yang indah, ada karang, dan ikan-ikan yang cantik kami temui di situ. Terlihat juga para penyelam di bawah sana, he he, lucu juga.
Tidak cukup sehari untuk melihat seluruh keindahan Taman Laut Bunaken. Disana ada 20 titik selam berkedalaman yang bervariasi sampai 1344 meter. Walau kami tidak melihat semua, panorama pantai Bunaken tak kalah indah. Hamparan pasir putih, birunya laut yang berkilat dan cerahnya cuaca saat itu cukup membuat hati tenteram.
sumber gambar :dari erabaru.net dan http://www.divenorthsulawesi.com/id_index.html, pengen liat gambar yang lain disini
Kalau berangkat pagi dari Plaza Marina Manado ke Bunaken, ombak Teluk Manado masih kecil. Tapi kalau berangkat siang, barulah terasa kekuatannya.
ReplyDeleteMinggu lalu rombongan DPR RI "dihempaskan" teluk Manado, korban berjatuhan.
sebaiknya begitu, oiya kalau ke Snorkling Bunaken, jangan lupa sewa kamera anti air, wah kemaren saya malah ga sewa
ReplyDeletebagus bener euy.. jadi pengen ke sana *ngarep bisa liburan..
ReplyDelete@Bunaken:oke silahkan main ke Bunaken, lebih baik menyelam kalau sudah lulus selam, karena bisa melihat lebih jelas dan lebih dekat terumbu karang dan ikan yang berwarna-warni, peluang bertemu ikan Nemo juga semakin besar, (Nemo ikan yang di film "Finding Nemo")
ReplyDelete@m.ngafifi: monggo datang aja,
@diving bunaken: semoga bermanfaat, maap kalo kurang detail,
Wah mantap nih, sayang ke Manado belum kesampaian ke Bunaken, padahal hobby snorkling ..
ReplyDelete