Saturday, August 20, 2011

Spion


Mudik sebentar lagi, libur dimulai hari minggu besok sampai hari minggu lagi, hari ini kendaraan disiapkan, bengkel pasti sibuk karena kapan lagi kalau bukan hari ini, kelengkapan surat-surat disiapkan, bekal oleh oleh selama perjalanan tidak ada salahnya disiapkan mulai dari sekarang.

Tak kalah pentingnya jaga kesehatan agar saat lebaran nanti kita bisa merasakan kegembiraan bersama keluarga, hehe, ngomong ngomong malah jadi kayak iklan bahasanya. tak apalah, karena saya mau komentar mengenai barang yang satu ini, barang berharga yang kadang malah disepelekan fungsinya.

Spion,

Kalau buat mudik sih tidak ada toleransi, tapi kadang karena gaya, kaca spion itu diambil dari tempatnya. alhasil motor jadi keren, nggak cupu, dsb menurut pandangan mereka.

Masalahnya bukan pada orangnya, tapi orang lain yang mau nyalip. Karena dengan spion kecil atau tidak ada, tidak bisa mengetahui situasi kendaraan di belakang apakah ada kendaraan yang mau overtake.

Masalah kedua pas mau belok tentu harus noleh kebelakang to, itu butuh waktu lebih lama daripada lihat spion. Menurut saya orang yang paling tolol dijalan adalah orang yang ga pake kaca spion. karena dia bisa saja belok kekanan padahal di belakangnya ada kendaraan akan mendahului.

Masalahnya sebenarnya bukan pada peraturan, tapi pada kenyamanan sesama pengguna jalan, dan yang penting bagi motor mungkin spion kanan, karena disini kita melaju di jalur kiri.

keluhan ini saya sampaikan karena bahaya juga saat mobil yang saya tumpangi mengovertake motor tanpa spion, dimana motor tidak mendeteksi keberadaan mobil sehingga motor bisa saja belok ke kiri dan kanan.

No comments:

Post a Comment

mohon koreksinya apabila salah (CMIIW), silahkan berkomentar dengan baik, penulis tidak bertanggung jawab atas apa yang anda sampaikan, jadi silahkan anda bertanggung jawab dengan apa yang anda sampaikan, terima kasih telah berkunjung, semoga bermanfaat [ baca disclaimer]